Sunday, August 19, 2012

Hanna bukan Hana



sore-sore di H-2 lebaran..
jalan pulang ke rumah dengan matahari sore dan jalan ahmad yani cicadas yang lengang.. sungguh tidak biasa. ini baru berkah hari merdeka di bulan ramadhan.

seperti biasa, di mobil, mama, papa, dengan radio 94.4 Delta FM favorit papa. kebetulan sedang siaran tentang hanamasa, "hanamasa ini restoran jepang pertama di Indonesia.." gitu kata penyiar, "ada yang tahu apa arti kata hana di bahasa jepang?", lanjut penyiar. dan papa pun menyaut, "emang apa artinya hana?".. "bunga pa.. tapi 'n' nya cuma satu.." jawab saya. mama pun ikut menyaut, "iya, tapi kan nama ade bukan dari bahasa jepang..", dan keduanya saling bergantian cerita, kalau hanna yang double 'n' ini diambil dari nama neneknya Nabi Isa, Siti Hanna. "emang neneknya Nabi Isa kenapa ma?" saya penasaran, "ya bagus namanya, kan nama itu doa,." kata mama, "biar jadi anak yang sholehah.." lanjut papa.

hmm.. di jalan ke rumah pun saya bengong mengartikan nama ini. "sebenernya mama mau ngasi nama batak loh di belakang nama ade.." mama masi berlanjut. "ha? nama bataknya apa ma?" penasaran juga tapi.ehhe. "namora, bagus kan, disambung mirip nama jepang, hanna namora..", jawab mama. dalem hati saya mengiyakan namanya bagus juga, tapi ternyata artinya sungguh berat, namora, yang dihormati, yang dipandang. astaga. "tapi gajadi, terlalu berat namanya, kan uda pake fadhila.." lanjut mama, "iya, fadhila aja artinya yang diutamakan, kalo tambah lagi namora, yang dihormati, kasian, keberatan nama.." lanjut papa. waha, sedemikian berat nama ini ternyata. 

tapi alhamdulillah, ini kan nama dari orang tua, berarti doa orang tua. Hanna Fadhila. bagus kok :). tapi nanti mungkin kata 'namora' nya saya pakai kalo uda punya anak, ada namora, katanya bagus, biarpun artinya agak berat, tapi kan doa. biar ketauan turunan batak juga sih.hehe.




Aerials - Home
(musik post-rock ambient, mengalun dengan indahnya)

No comments: